Babinsa Koramil 0826/06 Pademawu Dukung Ketahanan Pangan Melalui Aksi Turun ke Sawah Bersama Petani

    Babinsa Koramil 0826/06 Pademawu Dukung Ketahanan Pangan Melalui Aksi Turun ke Sawah Bersama Petani

    PAMEKASAN - Babinsa Koramil 0826/06 Pademawu, Sertu Supriyadi melaksanakan pendampingan ketahanan pangan dengan membantu pengolahan sawah menggunakan hand traktor untuk mempersiapkan tanam padi di sawah milik Bapak Yasin umur 57 tahun bertempat di Dusun Bulung, Desa Dasok, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Sabtu (13/01/2024).

    Sertu Supriyadi menyampaikan bahwa akan terus memberikan dukungan maksimal kepada para petani di wilayah binaannya. Melalui pendampingan ini.

    "Selaku Babinsa, kami berupaya secara langsung berkontribusi dalam meningkatkan ketahanan pangan untuk produksi padi di wilayah Desa Dasok, "ucap Sertu Supriyadi.

    Disamping itu, Sertu Supriyadi mengatakan bahwa kegiatan tersebut bukan sekedar simbolis, melainkan langkah konkret untuk mendukung kemandirian pangan masyarakat.

    "Kami tidak hanya berbicara, tapi juga turun tangan membantu para petani dalam proses pertanian sehari-hari. Ini adalah upaya nyata untuk mencapai hasil yang lebih baik dan meningkatkan kesejahteraan petani di wilayah binaan, " tambahnya.

    Selain itu, Sertu Supriyadi menekankan bahwa upaya konkrit ini bukan sekedar tugas rutin, melainkan sebuah panggilan untuk menginspirasi para petani untuk berperan aktif dalam mendukung ketahanan pangan.

    "Melalui langkah-langkah nyata seperti ini, saya berharap dapat memicu semangat para petani dalam menjaga dan meningkatkan ketahanan pangan di wilayah Pamekasan khususnya Desa Dasok, "pungkasnya.

    pamekasan
    Makruf

    Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Hasil Pengembangan Kasus, Polres Pamekasan...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Keselamatan Warga, Babinsa Larangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami