PAMEKASAN - Dalam rangka memperingati HUT Humas Polri ke-73, yang jatuh pada tanggal 30 Oktober 2024, Sihumas Polres Pamekasan melaksanakan kegiatan donor darah yang berlangsung di Gedung Bhayangkara Polres Pamekasan, Selasa (29/10).
Kegiatan ini bertemakan "Humas Presisi Menuju Indonesia Maju, " dengan menggandeng Unit Transfusi Darah PMI Kabupaten Pamekasan.
Adapun peserta donor darah terdiri dari personil Polres Pamekasan dan Polsek Jajaran Polres Pamekasan.
Kapolres Pamekasan AKBP Jazuli Dani Iriawan melalui Kasihumas Polres Pamekasan AKP Sri Sugiarto mengatakan, Donor darah ini bertujuan untuk memberikan kontribusi nyata dalam membantu kebutuhan darah di wilayah Pamekasan.
Pelaksanaan kegiatan ini melibatkan sarana dari PMI Cabang Pamekasan, yang memfasilitasi pelaksanaan dan penanganan selama proses donor.
Ini sebagai wujud kepedulian Polres Pamekasan terhadap sesama, serta mendukung upaya kesehatan masyarakat di Kab. Pamekasan.
“Donor darah merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam mendukung kegiatan kemanusiaan, selain menjalankan tugas utama sebagai pelindung , pengayom dan pelayan masyarakat”, ucap Kasihumas Polres Pamekasan.
Lanjut Kasihumas, bakti sosial kesehatan donor darah tersebut dilakukan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan darah melalui PMI Pamekasan.
Kasihumas menambahkan, bahwa dengan kegiatan bakti kesehatan donor darah ini kami berharap bisa memupuk rasa sosial kita terhadap sesama, dan darah yang sudah didonorkan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.
“Semoga setetes darah yang kita sumbangkan bisa bermanfaat bagi orang yang membutuhkan, " kata AKP Sri Sugiarto.
Sementara itu, salah satu pegawai PMI Pamekasan mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan sumbangsih dari Humas Polres Pamekasan.
Kata dia, hal ini dapat membantu kebutuhan masyarakat yang akhir-akhir ini sangat membutuhkan kantong darah.